Rapat DPC Diperluas, PDI Perjuangan Kab Mojokerto Targetkan Menang Hattrick
-Baca Juga
Ketua DPP PDI Perjuangan, Ir. Mindo Sianipar saat sambutan dihadapan ratusan kader (FOTO : Ujeck/jurnalMojo) |
MOJOKERTO (JurnalMojo) — Ratusan kader Partai
Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Mojokerto gelar
konsolidasi serta Rapat DPC Diperluas di Sasana Krida Jatijejer,
Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Sabtu (17/09/2022) siang.
Acara
konsolidasi ini dihadiri sejumlah anggota Fraksi PDIP Kab Mojokerto,
pengurus PAC dan Ranting se Kabupaten Mojokerto. Selain itu, hadir pula
anggota DPR RI yang juga Ketua DPP PDI Perjuangan, Ir. Mindo Sianipar,
Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jatim Kusnadi beserta sejumlah
pengurus DPD PDI Perjuangan Jawa Timur.
Dalam
sambutannya, Ketua Panitia Pelaksana Rapat DPC Diperluas, Joko Sambodo
mengatakan kegiatan yang diselenggarakan ini sebagai tindak lanjut
kegiatan sebelumnya.
"Tujuannya
untuk menyatukan persepsi jelang pemilu 2024 mendatang. Kegiatan ini
diikuti sebanyak 560 kadee, terdiri dari Pengurus DPC, PAC serta Ketua
Ranting se Kabupaten Mojokerto. Selain itu, ada perwakilan Bappilu,
Baguna dan sejumlah sayap partai," kata Joko Sambodo.
Ketua
DPD PDI Perjuangan Provinsi Jatim, Kusnadi mengatakan kegiatan yang
digelar DPC PDI Perjuangan Kabupaten ini merupakan agenda partai yakni
Rapat DPC Diperluas.
"Ini
cerminan PDIP yakni Rapat DPC Diperluas, dengan satu agenda yang jelas.
Dalam ini akan menghasilkan rekomendasi. Kenapa ada terminologi
Diperluas?, yakni DPC menerima masukan dari arus bawah mulai dari PAC
dan Ranting serta Anak Ranting," tuturnya.
Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim, Kusnadi saat memaparkan terkait Rapat DPC Diperluas (FOTO : Ujeck/jurnalMojo.com) |
Dikatakan,
seluruh kader wajib mengetahui, bahwa pada tanggal 5 September 2022,
didalam Rapat DPP Diperluas diikuti DPD dan DPC se Indonesia, yakni
membahas persiapan Pemilu 2024, masing-masing Pemilihan Legislatif dan
Pemilihan Presiden yang bakal digelar pada 14 Februari 2024.
Dalam
Kongres di Bali, lanjut Kusnadi, pada Pemilu 2024 PDI Perjuangan harus
Hattrick yakni menang ketiga kalinya. Nah, bagaimana caranya kita
memenangkan itu.
"Untuk
mencapai tujuan itu (menang), DPP sudah memutuskan, bahwa rekrutmen
bakal DCS (Daftar Calon Sementara) untuk anggota Legislatif Kota dan
Kabupaten se - Indonesia. Tinggal 13 hari lagi rekrutmen DCS, untuk itu
kita sosialisasi ke seluruh kader," ungkapnya.
Menurutnya,
landas apa untuk menentukan rekrutmen bakal Caleg serta penyusunan
nomor urut Caleg itu ditelah termaktub pada Peraturan DPP No 25 A Tahun
2018. Kalaupun nanti ada perubahan tidak signifikan, kata Kusnadi, sudah
dijelaskan secara umum dalam aturan DPP.
Ratusan kader PDI Perjuangan saat mengikuti Rapat DPC Diperluas (FOTO : Ujeck/jurnalMojo.com) |
Masih
menurut Kusnadi, Rapat DPC Diperluas itu adalah, dalam rangka proses
rekrutmen caleg, bakal digelar secara transaparan dan bagaimana
ketentuan ketentuan caleg itu.
"Kita
mau menang tiga kali berturut turut, bagaimana caranya. Dalam Rakernas
DPP yang terakhir, ada keputusan - keputusan. Satu diantaranya ada.
Untuk mencapai hattrick itu, semua menjadi lawan semua, dalam pola
kampanye, semua menjadi kawan semua. Lawan kita ada kawan sendiri,"
urainya.
Maka dari itu,
pihaknya menyampaikan bahwa dari DPP, PDI Perjuangan harus meraih suara
sebanyak banyaknya. Untuk bisa menang, ada beberapa hal yang harus
dipahami. Pertama, serius, disamping serius, kita harus fokus. Kita
bekerja untuk kepentingan partai.
"Dari mulai tidur sampai kita tidur lagi. Kalau kita tidak serius dan focus, kita tidak bisa mencapai tujuan," tegasnya.
Mengapa
PDI Perjuangan harus menang tiga kali berturut turut?. Sebagai
penyemangat dalam acara Rapat DPC Diperluas itu. Kusnadi menyampaikan
yel-yel yang harus diikuti seluruh kader.
"Kita
punya yel yel, yakni siapa kita? Jawabnya PDI Perjuangan, NKRI Harga
Mati serta Pancasila Jaya," tegas Kusnadi yang diikuti serentak ratusan
kader.
"Kita bergerak
bersama sama, dibawah komando Ibu Megawati Soekarno Putri dengan
ideologi Pancasila, NKRI Harga Mati, Pancasila Jaya. Kita tidak bisa
berjalan sendiri sendiri, kita harus gorong royong dan kita terapkan
electoral terpimpib," sambungnya.
Untuk
bisa bergotong royong, lanjut Kusnadi, satukan perasaan dan pikiran,
membangun pikiran yang sama itu, tidak mungkin kader tidak silaturrahim
bersama sama. Kita bisa bekerja bersama sama. PDI Perjuangan bisa
menang, karena kita bekerja bersama sama," kata Kusnadi dengan
berapi-api diujung sambutannya.
Sementara
itu, Ketua DPP PDI Perjuangan, Ir Mindo Sianipar mengucapkan terima
kasih kepada semua pengurus DPC, PAC maupun Ranting atas kehadiran Rapat
DPC Diperluas yang digelar di Trawas ini.
Menurut
Mindo, dirinya berharap seluruh Kader harus paham dan mengamalkan
Pancasila. "DPC wajib share terkait materi-materi Pancasila, pembukaan
UUD 1945 dan harus diskusikan ke PAC dan Ranting. Kita di PDIP untuk
menentang kemiskinan, untuk mencapai Indonesia yang Sentosa," terang
Anggota Komisi IV DPR RI ini.
Ia
menegaskan, PDI Perjuangan satu rampak barisan. Tak hanya itu, pihaknya
akan kumpulkan seluruh pengurus PAC serta Anak Ranting per Dapil
(Daerah Pemilihan).
"Kita
yakinkan rakyat, partai bekerja keras hasilnya akan menang. Tentunya,
target kita, di Pemilu 2024 mendatang, DPR RI di Dapil 8 ini harus
menjadi 3 Kursi. PDIP Kabupaten Mojokerto harus memenangkan Pemilu dan
Pilkada," tegas politikus kelahiran Kota Tanjung Balai pada 24 Oktober
1953 silam.
Dirinya juga mengucapkan selamat atas diselenggarakannya kegiatan Rapat DPC Diperluas di Kabupaten Mojokerto. (jek/*)