Gelar Pelatihan Menjahit, Pemkot Beri Peluang Usaha Bagi Warga Kota Mojokerto
-Baca Juga
Pemerintah Kota Mojokerto gelar pelatihan menjahit untuk meningkatkan ekonomi (FOTO : Instagram Diskupukmperindag) |
MOJOKERTO (jurnalMojo.id) – Pelatihan menjahit digelar oleh Pemkot Mojokerto melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopukmperindag). Banyak warga Kota Mojokerto yang memiliki keahlian menjahit, sehingga bisa mempermudah pemerintah untuk meningkatkan ekonomi dari sektor garmen.
Pelatihan ini diselenggarakan mulai 27 Februari 2023 hingga 6 Maret 2023 mendatang di Gedung Workshop Alas Kaki Surodinawan. Yang mengikuti pelatihan ini didominasi oleh perempuan warga Kota Mojokerto.
Wali Kota Mojokerto Hj. Ika Puspitasari mengatakan jika industri garmen memiliki peluang untuk menjadi unggulan bagi Kota Mojokerto sebagaimana industri alas kaki.
"Produk utama Kota Mojokerto memang alas kaki akan tetapi tidak menutup kemungkinan kita bisa mengembangkan industri kecil mikro lainnya termasuk garmen. Karena garmen sebagaimana makanan dan minuman selalu dibutuhkan," kata Ning Ita, Jumat (3/3/2023).
Industri garmen sangatlah dibutuhkan, oleh karena itu hal tersebut menjadi sesuatu yang sangat potensial untuk dikembangkan. Jika keahlian menjahit dikuasai oleh beberapa warga Kota Mojokerto maka ekonomi warga dari sektor jasa garmen akan sangat mudah meningkat.
Ning Ita berharap dengan pelatihan ini warga Kota Mojokerto dapat menghasilkan produk yang mampu bersaing dengan produk serupa dari daerah lain.
"Saya ingin warga Kota Mojokerto mampu bersaing dan menghasilkan sebuah produk yang berkualitas dan harga yang sama dengan yang dihasilkan oleh daerah lain," ujarnya.
Sementara, Kepala Diskopukmperindag Ani Wijaya menegaskan jika setiap tahun akan diadakan pelatihan menjahit oleh Diskopukmperindag, dan di tahun ini banyak masyarakat yang berminat mengikuti pelatihan ini.
"Animo masyarakat untuk pelatihan menjahit kali ini sangat tinggi, sampai 200 orang yang mendaftar, namun kuota yang tersedia hanya untuk 100 orang, tapi kita tetap berupaya untuk menyediakan kursi bagi 150 orang lagi," ucap Ani Wijaya. (raw/jek/*)