Takjil Berkah Ramadhan Oleh BAZNAS, Cooking, Packing and Sharring On The Road 2024 ~ Jurnalmojo | Berita terbaru hari ini
RUNNING NEWS :
Loading...

Takjil Berkah Ramadhan Oleh BAZNAS, Cooking, Packing and Sharring On The Road 2024

-

Baca Juga

Persiapan pembagian paket takjil  berkah oleh BAZNAS (FOTO : FadylaQurrotul/jurnalMojo)
Persiapan pembagian paket takjil  berkah oleh BAZNAS (FOTO : FadylaQurrotul/jurnalMojo)
MOJOKERTO (jurnalMojo.id) — Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Cabang Kota Mojokerto membagikan paket Takjil Berkah Ramadan kepada para warga dan pengguna jalan Benteng Pancasila Kota Mojokerto, jelang waktu berbuka puasa.

Pada pembagian pada Kamis (21/3/24) paket Takjil Berkah Ramadan yang dibagikan sedikitnya 500 paket, dimana paket makanan berbuka ini sudah dipersiapkan oleh BAZNAS cabang Kota Mojokerto yang didukung oleh Ikatan Chef Indonesia (ICI) danTaruna Siaga Bencana (TAGANA).

"Kamis menu nya nasi goreng semuanya, alhamdulillah kita masak on the road mulai jam 8 pagi, jam 3 sudah mulai packing selesai langsung di bagikan," ungkap Fat Nurul Zannah sebagai koordinator UMKM BAZNAS mewakili Pimpinan BAZNAS cabang Mojokerto  H. Dwi Hariadi S.E.

Sedangkan pada Jumat (22/3/24), sebanyak 500 paket takjil dibagikan kepada masyarakat untuk berbuka puasa.

"Jumat menunya ayam geprek, sabtu kita masak nasi campur," ujarnya

Pembagian Paket Takjil Berkah Ramadan oleh BAZNAS akan berlangsung 3 hari yaitu pada 21-23 maret 2024.

"Alhamdulillah, ramadhan tahun ini BAZNAS bisa bagi bagi makanan kepada masyarakat Mojokerto. kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kolaborasi antara Baznas ICI juga TAGANA dan umkm binaan kami (Baznas)," jelas Fat Nurul Zannah.

Ia menambahkan, kegiatan pembagian paket Takjil Berkah Ramadan oleh BAZNAS, ICI dan TAGANA merupakan tahun pertama yang membagikan paket makanan berat.

"Tahun sebelumhya BAZNAS membagikam berupa minuman dan makanan ringan saja, tahun ini kita meangakat tema Cooking, Packing and Sharring On The Road, masakannya juga pakai resep dari chef Ella dari ICI," ucapnya kepada JurnalMojo.

Berbagi takjil juga dapat membantu mereka yang sedang kesulitan memenuhi kebutuhan makanan mereka saat berbuka puasa. Dalam agama Islam, berbagi takjil dianggap sebagai amal baik yang dapat memberikan pahala dari Allah SWT.

"InsyaAllah kolaborasi BAZNAS dan TIKI akan terus memberikan manfaat lebih di tengah masyarakat. BAZNAS juga membuka pintu selebar-lebarnya kepada pihak lain untuk saling berbagi. Terima kasih muzaki BAZNAS yang telah menyisihkan sebagian hartanya untuk terus berbagi," katanya.

Sekedar diketahui, pembagian paket Takjil Berkah Ramadan oleh BAZNAS merupakan serangkaian dari acara festival ramadhan yang dikhususkan oleh Baznas untuk memeriahkan ramadhan tahun 1445h ini, sebelumnya sudah ada kegiatan Lomba Senandung Islami, Al - Banjari dan Pasar Murah Ramadhan yang sudah dilaksanakan dari tanggal 13-20 Maret 2024. (dyl/jek)
Mungkin Juga Menarik × +

 
Atas
Night Mode